Selasa, 28 Januari 2014

Metode Mengajar

A. Pengertian Metode Mengajar
     Metode mengajar adalah suatu pengetahuan tantang cara-cara mengajar yang dipergunakan oleh seseorang guru atau instruktur.


B. Macam-Macam Metode Mengajar
  1. Metode Ceramah
Metode ceramah adalah suatu metode didalam pendidikan dan pengajaran dimana cara menyampaikan materi pengajaran kepada peserta didik dilakukan dengan lisan oleh seorang guru.
  2. Metode Tanya Jawab
Metode tanya jawab adalah suatu metode di dalam pendidikan dan pengajaran dimana guru bertanya sedangkan murid-murid menjawab tantang bahan materi yang ingin diperolehnya.

  3. Metode Diskusi
Metode diskusi adalah suatu metode yang yang penerapannya pada suatu kegiatan kelompok dalam memecahkan masalah untuk mengambil kesimpulan.
  4. Metode Pemberian Tugas Belajar (Resitasi)
Metode resitasi adalah metode dimana murid diberi tugas diluar jam pelajaran (PR).
  5. Metode Demonstrasi dan Eksperimen
Metode demonstrasi adalah metode mengajar dimana guru memperlihatkan kepada peserta didik suatu proses bahan materi. Misalnya proses cara mengambil air wudhu.
  6. Metode Kerja Kelompok
Metode KK adalah metode kelompok dari kumpulan beberapa individu untuk saling membantu memecahkan masalah dengan cara kerjasama.
  7. Metode Sosiodrama dan Bermain Peranan
Metode sosiodrama adalah metode mengajar dengan mendemonstrasikan cara bertingkah laku dalma hubungan sosial. Metode bermain peran adalah metode yang menekankan kenyataan dimana para murid diikutsertakan dalam permainan peran didalam mendemonstrasikan masalah masalah sosial. 
  8. Metode Karyawisata
Metode karyawisata adalah metode pengajaran yang dilaksanakan dengan cara bertamasya di luar kelas.
  9.  Metode Mengajar Beregu
Metode mengajar beregu adalah suatu pengajaran yang dilaksanakan bersama oleh beberapa orang untuk mencapai tujuan pengajaran.
 10. Metode Proyek (Unit)
Metode proyek (unit) adalah suatu metode mengajar dimana bahan pelajaran diorganisasikan sedemikian rupa sehingga merupakan suatu keseluruhan atau kesatuan bulat yang bermakna dan mengandung suatu pokok masalah.

Tidak ada komentar: